Scarlett Whitening Body Care Review
Sudah beberapa minggu baru update blog lagi nih. Apa kabar semua? Kali ini aku mengulas rangkaian body care dari Scarlett Whitening yang sudah aku pakai lebih dari satu bulan. Brand ini sudah populer di kalangan konsumen kosmetik dengan rangkaian skincare dan body care yang mereka miliki.
Scarlett Whitening merupakan brand yang sudah berdiri sejak tahun 2017 dan kepunyaan artis Felicya Angelista lho. Produk-produk mereka sudah bersertifikat BPOM dan cruelty-free. Selain itu mereka juga sudah bersertifikat Halal MUI.
Produk body care mereka lengkap, mulai dari body wash, body lotion, dan body scrub. Varian aroma yang mereka tawarkan juga bermacam-macam, seperti aroma yang fresh, powdery, maupun fruity.
Rangkaian body care dari Scarlett Whitening yang aku review kali ini, yaitu Scarlett Whitening Body Wash Pomegranate, Scarlett Whitening Fragrance Body Lotion Freshy, dan Scarlett Whitening Body Scrub Romansa.
Semua produk body care dari Scarlett mengandung dua key ingredients, yaitu Glutathione dan Vitamin E. Gluthatione merupakan the master of antioxidant, antioksidan ini ditemukan pada tumbuhan dan juga hewan.
Gluthatione memiliki manfaat yang bagus untuk kulit. Gluthatione bekerja pada produksi pigmen kulit dengan menghambat enzim yang terlibat dalam pembuatan melanin.
Selain itu, Gluthatione bermanfaat mengurangi kerutan dan meningkatkan elastilitas kulit. Beberapa scientific review juga mengungkapkan bahwa Gluthatione mampu mencerahkan kulit. Makannya kita sering banget menemukan bahan Gluthathione dalam produk kecantikan maupun minuman kecantikan seperti Collagen Drink.
Vitamin E bermanfaat untuk kulit sebagai antioxidant-agents. Vitamin E juga mampu mengurangi peradangan, membantu pembentukan kolagen, hingga meningkatkan kelembapan dan elastisitas kulit. Cocok banget untuk yang punya permasalahan kulit kering atau dehidrasi.
Saat produk Scarlett sampai, pengemasannya bagus dan aman dengan tambahan box serta bubble wrap. Box packaging juga reusable untuk tempat skincare atau lainnya. Packaging botol mereka juga dilengkapi dengan sistem lock-open, jadi nggak perlu khawatir produk bakal tumpah atau rusak saat dalam proses pengiriman.
Untuk masalah originalitas, Scarlett Whitening selalu menempelkan stiker hologram dengan barcode. Jadi kalau mau cek produk Scarlett kamu asli atau engga, bisa lewat stiker hologram pada botol kemasan ya! Catet!
Scarlett Whitening Body Scrub Romansa
Pernah nggak sih ngerasa pengen scrub terus karena saking nyaman dan enaknya scrub tersebut? Pake body scrub Scarlett yang Romansa ini jadi bikin aku pengen scrub terus deh. Wanginya enak banget tipe yang soft powdery namun gak membuatku pusing dan cukup therapeutic. Scrubnya berwarna putih dengan tekstur yang halus, nggak kasar dan tetep gentle buat kulit. Setelah dibilas langsung terlihat tone up pada kulit sehingga lebih cerah! Wanginya juga tahan lama.
Scarlett Whitening Body Wash Pomegranate
Body wash ini tipe yang menyegarkan dan memberikan sensasi fruity saat mandi. Packaging dengan tutup flip yang kuat sehingga no worries deh! Tekstur body wash ini gel dengan buliran scrub. Memiliki warna ungu tua dan wanginya super fruity. Cocok banget untuk yang suka buah-buahan dalam produk body care. Buliran scrub-nya bermanfaat untuk memaksimalkan pembersihan saat mandi. Setelah dibilas kulit jadi terasa bersih maksimal dan nggak meninggalkan rasa kesat atau kering di kulit.
Scarlett Whitening Body Lotion Freshy
Sesuai banget sama nama varian lotion ini, yaitu Freshy yang wanginya fresh energik. Scarlett Whitening Body Lotion Freshy ini terinspirasi dari eau de cologne Jo Malone yang Pear & Freesia. It's super fresh yet sweet scent! Teksturnya ringan, memiliki warna putih dengan hint kuning. Saat diratakan langsung memberikan tone up effect pada kulit sehingga mencerahkan secara instan. Tapi tenang aja tone up nya masih normal pada kulit sehingga gak ashy. Kulit jadi lembab, tidak ada rasa lengket, wanginya tahan lama, dan jadi lebih cerah.
Cara Pemakaian Body Care Routine Scarlett Whitening
Produk pertama yang digunakan ialah Scarlett Whitening Body Scrub Romansa. Ambil isi produk secukupnya dan balurkan pada bagian tubuh, kemudian scrub dengan gentle, tunggu beberapa saat, dan terakhir bilas dengan air.
Produk kedua, yaitu Scarlett Whitening Body Wash Pomegranate yang fruity. Tuangkan isi produk secukupnya pada shower puff yang sudah dibahasi dengan air. Ciptakan busa yang cukup kemudian balurkan pada bagian tubuh dan bilas dengan air bersih.
Terakhir untuk memaksimalkan body care routine, yaitu dengan menggunakan Scarlett Whitening Body Lotion Freshy. Pump out isi lotion secukupnya dan balurkan ke tubuh yang dalam keadaan setengah lembab (damp) agar lotion mampu mengunci kelembaban pada kulit.
Results
Setelah memakai rangkaian body care dari Scarlett Whitening, aku merasa kulit terlihat lebih cerah dan nggak kering seperti sebelumnya.
Buat kalian yang tertarik untuk coba produk Scarlett jangan lupa dibeli di official store mereka. Produk-produk Scarlett Whitening dapat dibeli official store Scarlett yang ada di Shopee atau lewat Instagram @Scarlett_Whitening. Harga satu produk, yaitu Rp 75.000 dan ada paket hemat dengan isi 5 produk seharga Rp 300.000 yang sudah dapat box dan free gift.
Kira-kira kalian tertarik coba produk Scarlett Whitening nggak?
0 Comments