KEEP COOL Soothe Bamboo Sun Essence SPF 50 Review Indonesia
Tahun ini dapat kesempatan buat cobain beberapa sunscreen Korea. Kayaknya aku juga lagi bucin sunscreen nih hihi tapi sebenarnya kalau sudah menemukan sunscreen yang cocok dan nyaman saat dipakai itu baiknya gak usah ganti-ganti lagi. Eh ya tapi gimana aku mau nulis blog kalo nggak ada bahan (produk baru) untuk ditulis 😂
Bulan Juni dapat event Try and Review produk baru dari KEEP COOL yaitu sebuah brand dari Korea Selatan. KEEP COOL memiliki produk-produk yang eye-catching banget. Tagline mereka Cool Lifestyle Beauty Brand. Mereka menawarkan produk keren, solusi yang baik bagi permasalahan kulit kita yang mana disebebakan di kehidupan sehari-hari.
Mereka mengembangkan komposisi kompleks yang unik 'Cool Keeper' ditemukan dari antipyretic herbs.
Semua produk mereka vegan-friendly, sudah dites untuk iritasi kulit. Tapi aku kurang tahu mereka cruelty-free atau nggak.
Ada tiga varian dari KEEP COOL, yaitu
1. Ocean untuk dry skin dan moisturize
2. Shine untuk kulit kusam dan butuh brigthen
3. Soothe untuk sensitive skin dan menenangkan kulit
KEEP COOL Soothe Bamboo Sun Essence SPF 50+ PA++++
Tabir surya adalah bagian penting dari rutinitas harian kita untuk melindungi kulit. Saat ini aku menggunakan KEEP COOL Soothe Bamboo Sun Essence dalam rutinitas harianku. Tabir Surya + Lingkungan? Apa hubungannya? Kita tahu bahwa banyak produk pribadi dan beauty products memengaruhi lingkungan, berakhir di lautan dan memengaruhi marine ekosistem. Pada 2015, diperkirakan sekitar 14.000 ton tabir surya berakhir di terumbu karang dunia per tahun dan menyebabkan kerusakan yang tidak dapat diperbaiki. Untungnya, tabir surya ini adalah tabir surya yang aman untuk terumbu karang karena tidak menggunakan bahan Oxybenzone dan Octinoxate.
KEEP COOL Soothe Bamboo Sun Essence is a sun essence that can be used every day in every season as it has a UV index of SPF50+ PA++++ that blocks not only sun rays but also the harmful light that we are exposed to in our daily lives.
Ini adalah tabir surya kimia (chemical sunscree). Sunscreen ini mengandung 40% Air Bambu yang melembabkan dan menenangkan kulit. 3% B-Circadin, merawat biorhythyms yang rusak, kulit sensitif dan memberikan kulit bercahaya. Ekstrak Centella, Asam Hyaluronic, dan Cool Keeper Complex, bahan unik yang dipadukan oleh ramuan antipiretik alami. Filter UV yang digunakan adalah Tinosorb S dan Uvinul A Plus.
Full Ingredients
My Experience
Kemasannya hadir dalam tube plastik yang cantik dan sleek. Kotaknya sangat keren dengan efek hologram. Teksturnya berwarna putih dan aku suka betapa ringannya tabir surya ini! Setelah mengaplikasikan produk ini di kulit, saya mendapatkan efek pendinginan, jadi sunscreen ini sangat bagus untuk digunakan di Jakarta, karena di sini panas dan lembab.
Easy to spread dan menyerap dengan cepat. Aku tidak merasa berat, lengket, dan berminyak setelah menggunakannya. Sunscreen ini tidak mengandung pewangi dan essential oil sehingga sangat nyaman untuk digunakan dan digunakan kembali. Tidak ada white cast, namun kuliku terlihat lebih cerah dan segar. Secara pribadi, aku merasa tabir surya ini berpadu sempurna dengan kulit saya dan memberikan tampilan semi-matte untuk kulit berminyak ku. Tidak pilling juga apabila digunakan dengan makeup. Aku telah menggunakan ini selama hampir 2 minggu dan tidak ada reaksi buruk.
Secara keseluruhan, ini adalah sunscreen yang sempurna untuk penggunaan sehari-hari. Aku sangat senang menggunakan ini dan membawanya setiap hari. Jika kamu memiliki kulit berminyak, aku sarankan kamu untuk mencoba ini!
Ini adalah review dan pengalaman jujur aku dan mungkin berbeda bagi lainnya.
3 Comments
Salam kunjungan dari Malaysia dan follow disini ya :)
BalasHapusSaya punya kulit sensitive terus ada bagian kering yaitu di idung apa boleh pake sunscreen ini ?
BalasHapusKeep Cool Soothe Bamboo Sun Essence ini menurut saya aman digunakan untuk kulit sensitif. Kulit saya juga jenisnya oily/sensitive dan cocok . Bagian kering di hidung? Bisa pakai teknik 3 step moisture method.
Hapus