Wajah Asimetris? Yuk Tetap Pede!

by - Agustus 17, 2021

Sebenarnya aku sudah menyadari kalau wajah aku asimetris semenjak kuliah, tapi kayak menyangkal kalau aku baik-baik aja deh. Lalu pas masa sekolah, aku jarang selfie dan lebih sering difotoin jadinya nggak terlalu memerhatikan deh.

Ternyata apa yang kita lihat dalam cermin itu bukan apa yang orang lain lihat. That's why banyak yang bilang lebih bagus di foto selfie daripada aslinya. Benar gak sih?
Terus selama ini foto-foto selfie itu bagian reverse 😂 namun gapapa. Karena ya itu fotoku juga haha.

Apa sih wajah asimetris itu?

Wajah asimetris adalah salah satu bagian pada wajah yang mungkin memiliki satu mata lebih besar dari yang lain, mata memiliki ketinggian yang berbeda, telinga yang berbeda ukuran, gigi bengkok, dan lain-lain.

Kebanyakan orang memiliki beberapa tingkat asimetri di wajah mereka dan itu sama sekali tidak biasa. Meskipun sebagian besar penyebab asimetris adalah genetik, namun beberapa kasus bisa disebabkan oleh hal lain.

Penyebab wajah asimetris ini bisa disebabkan oleh beberapa hal lho, yang paling sering ialah

1. Genetik

Asimetris mungkin dapat terjadi selama perkembangan yang disebabkan oleh genetika kita. Jika ibu kita memiliki bibir asimetris atau ayah memiliki satu telinga lebih besar dari yang lain, mereka dapat menurunkan gen ini kepada kita lho. Selain itu ada pula gangguan pembuluh darah, celah bibir dan langit-langit adalah kondisi kesehatan genetik yang juga dapat menyebabkan fitur asimetris pada wajah.

2. Kebiasaan mengunyah di satu sisi dan tidur di satu sisi

Seringkali kita tidak sadar kalau kita lebih sering mengunyah dan tidur di satu sisi. Seperti aku, yang lebih dominan mengunyah di sisi kanan dan tidur juga di posisi kanan. Kebiasaan tidur miring secara berkelanjutan pada salah satu sisi saja menyebabkan sisi lainnya tertekan. Kemudian untuk mengunyah makanana lebih baik di dua sisi secara bergantian. Karena apabila di salah satu sisi saja, maka otot yang bekerja hanya di bagian itu saja.

3. Sun Damage

Ketika kulit kita mengalami paparan sinar UV,  hal ini dapat menyebabkan bercak, bintik-bintik dan berkembang di kulit Anda. Kerusakan akibat sinar matahari juga dapat menyebabkan kerusakan hanya pada satu sisi wajah kita.

4. Kecelakaan (Injury)

Apabila pernag mengalami cedera pada wajah, terutama pada masa kecil, hal itu dapat membuat wajah terlihat tidak simetris. Atau kecelakaan yang fatal pada bagian jaw atau cheekbone.

Sebenarnya memang ada terapi dan pengobatan untuk masalah bagian rahang ini. Karena apabila sangat mengganggu dan berdampak kepada aktivitas sehari-hari bisa kok diterapi gitu, namanya chiropractic TMJ treatment.

Akhir-akhir ini setelah aku sering melihat fotoku yang tidak terbalik atau reverse, jadi merasa biasa saja dan menerima bahwa "That's me, that's still look beautiful" dan aku bersyukur karena Allah SWT memberikanku wajah yang lengkap dan juga berfungsi dengan baik, karena di luar sana masih banyak yang memiliki kekurangan dan pasti mereka juga ingin memiliki wajah yang sempurna.

Kuncinya, selalu bersyukur yuk ♡

Banyak juga celebrity atau public figure yang ternyata memiliki wajah asimetris. Banyak pula apabila wajah mereka dibuat simetris malah lebih baik wajah simetris mereka, contohnya


Mereka juga tetap pede dengan kondisinya, thats why aku juga harus tetap pede dong!


Boleh ditonton juga salah satu video ini





Menurutku asimetris yang ada pada wajahku masih tergolong minim karena bagian kiri wajahku yang kurang simetris di bagian mata dan bibir, I mean tidak terlihat sangat berbeda seperti wajah yang turun ke bawah (Bell's palsy). Nah kalau hal ini bisa terapi gitu dengan akupuntur Chinese dan pengobatan secara medis dengan dokter spesialis karena pengalaman temanku ada yang mengalami hal seperti ini.

Untuk saat ini, aku sudah biasa saja dengan wajahku yang asimetris dan selalu ingat untuk percaya diri dengan apa yang aku miliki, karena yang memiliki kondisi seperti ini bukan aku saja.

Kalian punya pengalaman kayak aku juga nggak?

Yuk tetap percaya diri! ♡

You May Also Like

0 Comments